Kebijakan pengembalian

Kebijakan Pengembalian Barang

Dengan tunduk pada syarat dan ketentuan dalam Kebijakan Pengembalian Barang ini serta Syarat Layanan, Pembeli dapat mengajukan permohonan pengembalian barang dalam waktu maksimal 3 (tiga) hari sejak barang diterima, sebagaimana tercantum dalam Syarat Layanan.

Pembeli berhak mengajukan pengembalian barang apabila:

  1. Barang yang diterima cacat dan/atau rusak.

  2. Barang yang dikirim tidak sesuai dengan spesifikasi yang disepakati (misalnya merek, ukuran, warna, dan sebagainya).

  3. Barang yang diterima secara signifikan berbeda dengan deskripsi yang tercantum di katalog.

Pengajuan pengembalian dapat dilakukan baik sebelum maupun sesudah pesanan dinyatakan selesai, selama masih dalam batas waktu Masa Pengembalian Barang.

Untuk mengajukan permohonan pengembalian, silakan kirim email ke puteraadhiperkasa41@gmail.com dengan format berikut:

  • Subjek email: Permohonan Pengembalian Barang - (ID Pesanan)

  • Isi email: Cantumkan data diri (Nama, Nomor Telepon, Email, Tanggal Pesanan, Alamat Pengiriman, dan Alasan Pengembalian).

  • Lampiran: Sertakan video unboxing yang menampilkan paket masih terbungkus serta proses pembukaan oleh pembeli (minimal setengah badan terlihat dalam video).

PAP Hardware akan meninjau setiap permohonan secara kasus per kasus. Keputusan terkait diterima atau ditolaknya pengembalian sepenuhnya berada pada kebijakan PAP Hardware.